KEGIATAN PUSKEU POLRI


PUSKEU POLRI MELAKSANAKAN ARAHAN TERHADAP RESPONDEN ZI PUSKEU POLRI TA 2021

Jakarta – Puskeu   

Bertempat di Ruang Rapat Puskeu Polri, hari Kamis, 12 Agustus 2021, Puskeu Polri sebagai pembina Fungsi Keuangan Melaksanakan Arahan terhadap Responden ZI Puskeu Polri guna mensukseskan Puskeu Polri menuju Zona Integritas Tahun 2021. Kegiatan ini dilaksanakan secara Zoom Meeting yang dihadiri oleh Kombes Pol Eryek Kusmayadi, S.Sos., S.I.K., AKBP Seffy O Brahma, S.E., dan Para Responden ZI Puskeu Polri TA 2021. Kombes Pol Eryek Kusmayadi S.Sos., S.I.K. menjelaskan bahwa nantinya Para Responden akan menerima survey dari Menpan-RB terkait Zona Integritas Puskeu Polri Tahun 2021 yang dilaksanakan mulai bulan Agustus s.d. September 2021. Selain itu Puskeu Polri menjelasakan kepada Responden ZI tujuan diadakan Survey untuk memberikan gambaran kualitas pelayanan public secara umum untuk setiap K/L melalui IPKP, dan memberikan gambaran perilaku anti korupsi secara umum pada setiap K/L melalui IPAK.  


Kombes Pol Eryek Kusmayadi S.Sos., S.I.K. menjelaskan pula mekanisme pelaksanaan Survey yang akan dilaksanakan oleh Menpan-RB antara lain masing-masing unit kerja yang akan di survey baik untuk keperluan Menpan-RB maupun ZI akan mendapatkan akun untuk mengakses aplikasi SHPRBZI, Unit kerja yang telah mendapatkan akun  aplikasi SHPRBZI dapat mengakses aplikasi melalui laman website https://shprbzi.menpan.go.id , dan Unit kerja yang telah login  ke aplikasi SHPRBZI bertugas menginput data responden survey. Setelah responden mengisi survei, rekapitulasi jumlah responden yang telah mengisi survei untuk masing-masing unit kerja akan ditampilkan pada akun aplikasi unit kerja sehingga setiap unit kerja bisa memantau jumlah pengguna layanan yang sudah mengisi survei untuk unit layanannya. Sedangkan rekapitulasi indeks survei hanya dapat dilihat melalui akun KemenpanRB untuk dijadikan bahan penilaian RB dan ZI.
Diakhir arahannya, Kombes Pol Eryek Kusmayadi S.Sos., S.I.K. menyampaikan terimakasih untuk para Responden ZI Puskeu Polri telah menyempatkan waktu untuk mendukung Puskeu Polri menuju Zona Integritas Tahun 2021. Selain itu, beliau berpesan kepada Para Responden ZI untuk menjaga Komunikasi antara Responden dan Puskeu Polri, Merespon Cepat setiap menerima berita dari Tim Survei dan Segera input laman Survei. 



BERITA LAINNYA


| Puskeu Polri
 
 
| Puskeu Polri
 
 
| Puskeu Polri
 
| Puskeu Polri